5.01.2015

Bongkar Pasang Warnet dan LKP

Kerja....Kerja....Kerja
Alhamdulillah ada pekerjaan di daerah untuk bongkar pasang + instal ulang  warnet, LKP dan beres-beres toko komputer, hehehehehe 1 tahun ngak ngutak-ngatik komputer akhirnya kembali lagi
Sebelum Di rubah


  
PROSES PERUBAHAN










   Setelah kutak katik tarik sana tarik sini akhirnya ketemu juga  letak yang pas untuk pengaturan meja komputernya.











Akhirnya rapi juga warnet LKP dan Toko....... ngak bisa banyak2 nulis ini cm curhat selama di tempat kerja yang sangat jauh dari rumah

2.20.2015

Kaos Kelas katun Combat 20s

Selamat Malam....
Setelah sekian lama vakum dari blog ini akhirnya saya bisa tengok jg blog saya ini, trims untuk teman saya atas pinjaman HDD walau cuma 80 Gb tetapi bisa membuat hidup komputer lama ini. Malam ini saya mau memposting pesana kaos dari SMA 2 Palu Sulteng, setelah berkirim pesan dan gambar melalui sosial media  berikut keterangan dari masing2 pesanan yang ukuran dan bentuk kaosnya berbeda-beda ad yg pendek dan panjang lengannya serta gambar sablon yang hanya berupa coretan di kertas HVSdengan penampakan seperti gambar di bawah ini..

Setelah dapat gambar lalu mulai mengedit gambar di corel draw hunting huruf di dumay dan deal dengan pemesan akhirnya naik cetak jg kaos warna hitam dengan sablon 1 warna hehehehehe ngak susah pecah warna karena cm warna putih saja untuk sablon gambarnya.Setelah bahan kaos selesai di potong mulai proses sablon di workshop memakan waktu 2 hari di lanjut dengan proses menjahit, maka selesailah pekerjaan ini dengan tampilan seperti gambar di bawah ini

Lumayan juga hasilnya setelah proses QC dan packing selesai langsung segera saya angkut ke cargo yang termurah dan terpecaya sehingga barang bisa sampai tujuan dengan cepat dan aman.  


Terima kasih untuk kepercayaannya kepada saya dengan memesan baju/kaos walaupun jauh jarak antara kita tetapi dengan kepercayaan dari konsumen saya akan berusaha amanah untuk mengerjakan pesanan dari anda sebagai konsumen dari produk saya.

kontak kami
085230726768

Membuat Kabel Perpanjangan untuk Modem USB

Detail membuat USB Extender ini di jelaskan oleh Pak Gun pada Web-nya. Ada beberapa resep yang akan menyebabkan USB Extender ini berhasil, antara lain,
set USB pada motherboard PC agar menjadi USB 1.1, jangan USB 2.0. USB 1.1 mempunya kecepatan maksimum 10Mbps jadi lebih reliable untuk di tarik jarak jauh di bandingkan dengan USB 2.0.
Gunakan kabel Ethernet / UTP yang baik, terutama merek Belden yang asli. Jangan pakai kabel UTP abal-abal.
Coba dulu dengan jarak pendek, misalnya 5 meter. Semakin panjang jarak, semakin tinggi tingkat kegagalan.
Langkah 1 – Siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat USB extender, yaitu, (1) kabel USB bawaan Wifi, (2) kabel UTP, (3) pipa pvc kecil, (4) rubber tape, dan (5) thermofit / kondom kabel. Jika sulit utk memperoleh thermofit, dapat di akali menggunakan solder dan selotape kabel.
Langkah 2 - kabel LAN untuk memperpanjang kabel USB
Langkah 3 - Kelupas kabel LAN / UTP di kedua ujungnya.
Langkah 4 – Potong kabel USB bawaan Wifi dan kelupas ke dua ujungnya agar terlihat kabel di dalamnya.
Langkah 5 – Perhatikan warna kabel USB, biasanya, ada warna merah, hitam, dan putih, hijau. Merah dan hitam biasanya untuk tegangan daya 5V. Hijau putih biasanya merupakan kabel data USB,
Langkah 6 – Potong pipa pvc kecil. Masukan pipa pvc kecil ke masing-masing ujung kabel UTP. Satukan kabel-kabel UTP berdasarkan warna seperti tampak pada gambar. Untuk memudahkan, detail penyatuan kabel di tulis pada tabel di bawah.
Langkah 7 - Lebih dekat dengan pipa PVC yang di masukan ke kabel UTP.
  
Perhatikan baik-baik warna kabel yang di satukan menjadi satu, sehingga kita mempunyai "empat" kabel dari delapan kabel UTP, kabel yang dijadikan satu adalah,
putih oranye – oranye (2 kabel)
putih hijau (1 kabel)
hijau (1 kabel)
putih biru, biru, putih coklat, coklat (4 kabel)
Langkah 8 – Siapkan kabel UTP untuk di sambungkan ke kabel USB. Masukan thermofit / kondom kabel ke kabel USB. Perhatikan baik-baik warna kabel UTP yang di siapkan untuk di sambung ke kable USB. Agar jelas, ada baiknya di tulis pada tabel di bawah ini.
UTP        USB
putih oranye – oranye (2 kabel)  =>  merah
putih hijau (1 kabel)                    => putih
hijau (1 kabel)                            => hijau
putih biru, biru, putih coklat, coklat (4 kabel)   => hitam
Langkah 9 – Pastikan semua kabel telah tersambung dengan baik menggunakan thermofit / kondom kabel.
Langkah 10 – detail kabel yang telah di lapisi oleh thermofit tampak pada gambar.
Langkah 11 – setelah yakin bahwa sambungan kabel menggunakan thermofit berhasil di lakukan dengan baik. Tutup semuanya menggunakan pipa pvc kecil. Selotape dengan baik semua ujung pipa pvc kecil agar kuat tertutup dan menempel ke kabel USB / UTP. Selesai sudah pembuatan USB extender agar kabel USB dapat cukup panjang mencapai atap.
Laporan yang masuk di mailing list indowli@yahoogroups.com, konstruksi kabel USB extender ini tanpa di tambah apa-apa dapat mencapai jarak 10 meter dengan baik.
Langkah 12 – jika kita menginginkan kabel USB extender yang jauh, tampaknya ada baiknya menggunakan kabel USB repeater sepanjang 5 meter sebelum di injeksikan ke kabel USB extender yang panjangnya bisa mencapai 20 meter.
Laporan yang masuk, teknik untuk mencapai jarak sedemikian panjang tidak mudah. Banyak rekan-rekan yang gagal mencapai jarak yang sedemikian jauh.
Sumber : http://jatibarang.blogspot.com/2011/02/cara-membuat-kabel-usb-extender-dengan.html